Thursday, November 22, 2007

Paviliun Indonesia Meriahkan Kebun Binatang Di Budapest

http://www.rakyatmerdeka.co.id/edisicetak/?pilih=lihat&id=44414
Rakyat Merdeka, Minggu, 26 Agustus 2007, 00:30:41


Paviliun Indonesia Meriahkan Kebun Binatang Di Budapest

SEJUMLAH binatang dari Indonesia, sudah “berimigrasi” ke luar negeri. Di antaranya sudah mendiami sebuah kebun binatang nun jauh di sana, yaitu Hongaria. Kehadiran sejumlah binatang dari Tanah Air itu, ditandai dengan Duta Besar (Dubes) Indonesia di Hongaria yang merangkap Bosnia Herzegovina, Kroasia dan Macedonia, Mangasi Sihombing membuka paviliun di Budapest Zoo dan Botanical Garden.

Paviliun ini secara khusus untuk sebagian besar binatang dari Indonesia dan fauna dari Papua Nugini (PNG) serta negara-negara di Asia Tenggara lainnya, Kamis (16/8).

Koresponden Rakyat Merdeka di Belanda yang baru-baru ini berkunjung ke Budapest, Hongaria, A. Supardi Adiwidjaya melaporkan, Budapest Zoo dan Botanical Garden pada awal pembangunannya, tahun 1952, dibangun untuk menampung burung pada musim dingin. Namun sejak tahun 1999, selain burung, binatang amfibi juga memanfaatkan bangunan ini. Paviliun ini kemudian direkonstruksi ulang dan menelan biaya hampir 280 juta forint atau sekitar 1,4 juta dolar AS, dimana hampir 414.000 dollar dibiayai kantor Pemda Budapest.

Pada acara pembukaan Pavilion Xantus Janos ini, hadir Walikota Budapest, Gabor Demszky, Dubes Hongaria di Indonesia Mihaly Illes yang kebetulan sedang pulang kampung.

Direktur Jenderal Kebun Binatang Budapest, yang juga bekas menteri lingkungan hidup Hongaria, Miklos Persanyi menyatakan, pembukaan Paviliun Xantus Janos ini juga merupakan tanda yang nyata bahwa hubungan Hongaria- Indonesia telah terjalin dengan baik.

Dubes Mangasi Sihombing menyatakan, paviliun ini yang merefleksikan kekayaan fauna Indonesia serta eratnya hubungan sosial budaya yang telah terbina antara Hongaria dan Indonesia.

Menurut Sihombing, kehadiran fauna Indonesia di Kebun Binatang Budapest ini merupakan bagian dari diplomasi Indonesia. “Ke depan, kami mengharapkan akan diikuti saling tukar antara fauna antara Indonesia dan Hongaria. Dengan begitu, para pengunjung akan menyaksikan lebih banyak jenis fauna Indonesia di Budapest,” kata Dubes Sihombing. rm

0 Comments:

Post a Comment

<< Home